Neo-Demokrasi
Headline Hukum dan kriminal

Pelajar Tewas Terlindas Truk di Sukodono

Polisi melakukan olah TKP di lokasi tewasnya Yasin Alfa.

Sidoarjo, NEODEMOKRASI.COM – Seorang pelajar, M. Yasin Alfa (19), asal Desa Sawocangkring, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo tewas terlindas truk. Korban meninggal dunia dalam kecelakaan di Jalan Raya Panjunan,  tepatnya di depan PT. SJJ Kecamatan  Sukodono, Sidoarjo.  Yasin terjatuh dan terlindas roda belakang truk.

Kecelakaan terjadi pada Selasa (12/10) sekitar pukul 06.30 WIB. Semula, Yasin Alfa yang mengendarai sepeda motor Honda Supra dengan nopol E 4722 Z  berjalan dari arah Selatan ke Utara.

Sesampainya di Jalan Raya Panjunan, tepatnya di depan PT. SJJ Kecamatan  Sukodono, dia sempat melakukan pengereman untuk menghindari kendaraan sepeda motor yang menyeberang ke kanan. Pengendara kemudian oleng ke kiri hingga stang kemudi tersangkut bak sebelah kanan kendaraan truk nopol. S 9473 R yang berjalan dari arah yang sama.

“pengendara terjatuh dan terlindas roda belakang kendaraan truk,” jelas Kanit Laka Lantas Polresta Sidoarjo, AKP. Sugeng Sulistiono, Selasa (12/10).

Dalam insiden tersebut, Yasin Alfa dinyatakan meninggal dunia. Korban akhirnya dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan visum.  Adapun faktor yang mempengaruhi kecelakaan tersebut, diduga kurangnya kehati-hatian pengendara sepeda motor hingga menyebabkan kecelakaan.(dan)

Related posts

Dua Pemancing Tewas Terseret Arus Sungai Brantas

Rizki

Berlaga di Praporprov, Atlet Pencak Silat Sidoarjo Dilepas

Rizki

Tabrak Akar Pohon di Pinggir Jalan, Pemotor Terluka Parah

Rizki