Neo-Demokrasi
Headline Jatim

Mapala Umaha Ajak Warga Ngelom Lestarikan Toga

Kegiatan penanaman toga di sekitar bantaran Sungai Pelayaran, Ngelom.

Sidoarjo, NEODEMOKRASI.COM – Unit Kegiatan Mahasiswa Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Maarif Hasyim Latif (UKM Mapala Umaha) berkolaborasi dengan warga Kelurahan Ngelom untuk melakukan penanaman toga di sekitar bantaran Sungai Pelayaran, Ngelom. Terdapat lahan kosong di bantaran sungai yang dapat dimanfaatkan menjadi tempat budi daya tanaman toga.

Ketua PPK Ormawa UKM Mapala Umaha Putri Nova Nur Islami mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu dari Program Peningkatan Kapasitas Organisasi Keamahasiswaan (PPK Ormawa) yang diemban Mapala Umaha dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) untuk melakukan pembinaan.

Tujuan dari program ini adalah untuk memeperkuat kapasitas ormawa agar menjadi organisasi kemahasiwaan yang kompeten. Khususnya melalui kegiatan pengabdian masyarakat. Tim PPK Ormawa UKM Mapala Umaha terdiri dari 11 mahasiswa yang didampingi oleh dosen pembimbing Khoirul Ngibad.

Putri menjelaskan bahwa upaya pendampingan warga dalam budi daya tanaman tanaman obat sebagai pusat konservasi tanaman obat, edukasi, dan pengembangan bisnis tanaman obat berbasis masyarakat. “Sehingga harapannya program ini dapat mendukung peningkatan pertumbuhan ekonomi warga dan berkelanjutan,” jelasnya.

Pelaksaanaan program ini dilandaskan oleh permasalahan warga Ngelom, yaitu belum mengetahui dan menguasai budi daya tanaman obat. Padahal Kelurahan Ngelom mempunyai potensi lahan. “Juga bisa dibentuk cafe jamu karena wilayah Ngelom yang sangat padat penduduk, strategis, dan dapat diaskes dengan mudah dari Gresik, Surabaya, dan Sidoarjo,” paparnya.

Kegiatan pembinaan kepada masyarakat Ngelom ini sudah dilaksanakan sejak bulan Agustus-Oktober 2022 ini meliputi kegiatan sosialisasi kepada warga Ngelom. Survei beberapa lokasi penanaman, pembelian beberapa jenis bibit tanaman, dan aksi penanaman yang bekerja sama dengan warga RT 03 RW 01 dan RT03 RW 03 dan beberapa UKM.(dan)

Related posts

Lawan Covid-19, Polresta Sidoarjo Gandeng Pendekar dan Dai

Rizki

Tekan Peredaran Narkoba, Pelindo III Periksa Acak Pegawai

Rizki

Kartarcam dan PAC Ansor Sukodono Gelar Sparing Sepakbola

Rizki