Neo-Demokrasi
Ekbis

Awal Tahun 2021, Harga Kebutuhan Pokok di Gresik Stabil

Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perindag Pemkab Gresik, Agus Boediono.

Gresik, NEODEMOKRASI.COM – Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perindag Pemkab Gresik, Agus Boediono mengungkapkan harga kebutuhan pokok di akhir tahun 2020 dan memasuki tahun 2021 cenderung stabil.

Hal ini lanjut Agus setelah pihaknya beberapa kali memantau perkembangan harga-harga kebutuhan pokok jelang tutup tahun 2020 dan memasuki tahun 2021 di sejumlah pasar tradisional dan modern. ” Semua kebutuhan pokok terpantau harganya stabil, ” ungkap, Jumat (1/1).

Namun demikian, lanjut  Agus, ada sejumlah komoditas pangan yang harganya perlu diwaspadai. Pasalnya, berbagai faktor, mulai stok, distribusi dan lainnya pada saat Tahun Baru sehingga harga sewaktu-waktu bisa naik.

Komoditas dimaksud, kata Agus, adalah cabai rawit, cabai besar, bawang putih, bawang merah, telur dan ayam potong. ” Harga komoditas ini rentan naik di Tahun Baru ini, makanya perlu diwaspadai, ” beber Agus.

Agus kemudian menjelaskan sejumlah harga kebutuhan pokok di pengujung tahun 2020 dan awal tahun baru 2021 harganya stabil. Untuk  beras premium harga Rp 12.430 per kg, telur ayam boiler Rp 25 ribu, cabai rawit Rp 51.857, cabai besar Rp 42.714, dan ayam potong boiler Rp 35.286.

Kemudian, bawang merah Rp 26.714, bawang putih Rp 23.571, minyak goreng kemasan Rp 12.857. Selanjutnya, daging sapi Rp 99.286, gula pasir Rp 12.214, ikan bandeng Rp 31.143 ribu, dan tepung terigu Rp 7.071.”Stabilitas harga ini juga terjadi pada sejumlah komoditas lain,” terangnya.

Agus menambahkan, harga kebutuhan pokok yang cenderung stabil didukung stok bahan-bahan pokok dimaksud yang cukup. “Alhamdulillah stok aman,” pungkasnya.(dan)

Related posts

Pengguna Mobile Banking Bank Jatim Tumbuh 18 Persen

Rizki

CSR PJU Solar Cell dari Bank Jatim Berhasil Terangkan Pulau Kangean

neodemokrasi

IIBF Sidoarjo Gelar Sesi Curhat Bisnis Usaha

Rizki