Neo-Demokrasi
Headline Hukum dan kriminal

Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk Gandeng

Polisi melakukan olah TKP di jalan raya depan Mahkamah Militer.

Sidoarjo, NEODEMOKRASI.COM – Nahas menimpa Defi Winatsih (27) asal Desa Jagakerten, Kecamatan Kenogojayan, Kebumen, Jawa Tengah. Dia meregang nyawa usai terlibat kecelakaan di jalan raya tepat di Mahkamah Militer, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Kamis (1/7).

Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistiyono mengatakan, kecelakaan itu bermula saat korban mengendarai sepeda motor Honda Beat nopol L 6782 HI melaju dari arah Surabaya – Mojokerto.

Setibanya di jalur menyempit, korban melakukan pengereman mendadak. Korban lalu jatuh ke kanan sehingga terlindas truk gandeng nopol L 8906 UD yang dikemudikan Machmud (43), asal Cawaban, Tegal.

“Korban mengendarai sepeda motor dari arah Timur ke Barat di lajur kiri. Dikarenakan ada penyempitan jalan, korban melakukan pengereman. Namun terjatuh dan terlindas truk yang melaju dari arah yang sama dari kanan,” kata Sugeng Sulistiyono.

Oleh petugas, korban kemudian dievakuasi ke rumah sakit untuk keperluan visum. Sementara kendaraan yang terlibat juga diamankan. “Diduga karena kekurang hati-hatian pengendara sepeda motor,” pungkasnya.(dan)

Related posts

Sesama Advokat Diadili, PPJT Beri Dukungan

Rizki

Sebanyak 733 Pelangar Prokes Disidang

neodemokrasi

Antisipasi Teroris, Polsek Sedati Perketat Penjagaan

Rizki