Neo-Demokrasi
Ekbis Headline

Bola Deli Dorong Tren Baru Kue Tradisional Kekinian

Bola Deli dari FKS Food mendorong kreativitas pecinta baking dan cooking melalui kreasi kue-kue tradisional dengan sentuhan kekinian.

Jakarta, NEODEMOKRASI.COM – Agar tak lekang ditelan jaman dan tenggelam dengan serbuan kue- kue modern, kue tradisional Indonesia kini mulai tampil dengan cita rasa dan bentuk yang lebih kekinian. Tanpa meninggalkan identitas aslinya. Tren ini mulai terlihat dikalangan UMKM dan ibu-ibu milenial.

Mereka berani berkreasi menciptakan aneka jenis kue tradisional yang dibalut cita rasa lidah konsumen masa kini. Tren ini sejalan dengan semangat FKS Food melalui brand Bola Deli memberikan dukungan penuh untuk membawa kue tradisional ke pasar kaum muda.

Marketing Manager Bola Deli Dwi Rahayu mengatakan, saat ini adalah momentum untuk mengembalikan animo pasar terhadap kue tradisional khususnya pasar milenial.

“Waktu dulu, kue tradisional dianggap tidak menarik bagi kaum muda karena tampilan dan rasa kurang kekinian, tidak tahan lama, dan cara pembuatan ribet. Tapi sekarang rasa dan bentuk kue tradisonal tidak kalah menarik dengan kue modern,” tegasnya, Senin (27/9).

Menambahkan Dwi, Chef Devina Hermawan mengatakan bahwa kreativitas masyarakat dalam mengolah jajanan tradisional Indonesia bisa dilakukan dengan memodifikasi sajian tersebut, tanpa menghilangkan bahan utama dan proses pembuatannya. Misalnya klepon yang diisi dengan cokelat atau keju, gemblong yang dibalut green tea. Bahkan, kini banyak pelaku usaha kecil yang juga membawa hidangan tradisional ke dalam bentuk modern seperti kue ulang tahun ataupun dipadukan dengan cake modern.

“Membuat fusion Indonesian snack juga bisa membuka peluang bagi para pelaku UMKM untuk menyajikan sajian unik dengan tetap menonjolkan jajanan asli khas Indonesia. Untuk menghasilkan kue-kue yang enak tentunya tidak terlepas dari peran bahan utama yang digunakan. Pastikan bahan-bahan tepungnya memiliki kualitas yang lembut, putih dan wangi alami supaya menghasilkan kue yang enaknya jadi beda,” tandas Chef Devina.

Menjawab tantangan itu, FKS Food sebagai produsen tepung ketan dan tepung beras merek Bola Deli berkomitmen menjadi solusi bagi para koki keluarga dan UMKM untuk berkreasi membuat kue tradisional dengan sentuhan kekinian. Untuk menghasilkan kue tradisional dengan kualitas yang baik dan enaknya jadi beda, FKS Food memastikan produk-produk Bola Deli telah terjamin kualitas dan keamanannya.

Bola Deli telah mengantongi Halal Certified dan Safety Food Certified serta dengan dukungan infrastruktur pabrik yang berstandar internasional. FKS Food juga memastikan ketersediaan produk-produk Bola Deli sudah cukup merata di jaringan pasar tradisional, mini market, supermarket, toko bahan kue dan e-commerce.

“Semuanya kami lakukan untuk mendorong masyarakat terus menyajikan jajanan tradisional Indonesia baik di dapur keluarga, maupun untuk kebutuhan usaha,” tambah Dwi.

Lebih jauh, Ahli Kuliner Indonesia Chef Fatmah Bahalwan, sekaligus pendiri Natural Cooking Club (NCC) yang memiliki ratusan ribu anggota yang tersebar di seluruh penjuru Nusantara ini, mengakui bahwa jajanan tradisional memang kerap dilupakan kaum muda karena dianggap ketinggalan jaman.

Namun dia optimis dengan kreativitas yang dapat menyulap hidangan tradisional menjadi lebih modern, maka tak hanya menarik secara visual namun juga membuat enaknya jadi beda. Untuk memberikan inspirasi dalam menyajikan jajanan tradisional khas Indonesia dengan sentuhan kekinian, Bola Deli banyak menciptakan inovasi-inovasi resep serta menjalin kolaborasi dengan chef-chef muda seperti Chef Devina Hermawan, Chef Putri Miranti, Chef Putri Habibie dan Chef Diana Cahya.(dan)

Related posts

RFB Surabaya Beri Santunan ke Panti Asuhan

Rizki

Panjat Tebing Jatim Penuhi Target 5 Emas

Rizki

Mendag Kawal Terus Pengamanan Migor Curah Rakyat

Rizki