
Probolinggo, NEODEMOKRASI.COM. Anggota Komisi A DPRD Jatim dari Dapil Jatim III (Pasuruan Probolinggo) Muzammil Syafii mengakhiri masa reses pertama, 2021. Dia telah berhasil menyelesaikan tugasnya di 6 titik. Masing-masing dihadiri oleh 125 orang undangan.
Agenda reses pertama digelar pada Senin (1/3) di Jati Kampung Seni (JKS) Kelurahan Jati, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo. Acara ini dihadiri oleh para pekerja seni dan pegiat sosial. Kegiatan ini juga menyosialisasikan prokes Covid-19,
Ketua Fraksi Nasdem DPRD Jatim iini melaporkan kinerja anggota DPRD selama masa persidangan pertama. Termasuk menjelaskan terkait fungsi legislasi, budgeting, dan controlling yang sudah dilakukan selama ini.
Dalam reses yang bertujuan menyerap aspirasi ini diharapkan pemerintah punya kepedulian dan perhatian pada pekerja seni. Salah satunya dengan mengapresiasi kegiatan yang mereka lakukan. Juga harapan agar bisa mengadvokasi supaya JKS bisa menjadi tempat dan wadah permanen bagi para pekerja seni. Tujuannya agar mereka tetap bisa kreatif dan produktif.
Pada kesempatan ini, para pegiat sosial Formalis meminta batuan agar bisa dilibatkan bersama-sama pemprov dalam program perawatan sungai yang berada di wilayah Kota Probolinggo. Selama ini, kelompok ini aktif melakukan perawatan sungai secara sukarela dengan kemampuan dana yang sangat terbatas. Upaya ini dilakukan agar aliran sungai tetap terjaga dengan baik dan mencegah terjadinya banjir.
Reses hari kedua Selasa (2/3) digelar di Cafe Inces, Kelurahan Curah Grinting, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Acara ini digelar bersama insan pers Probolinggi dan tokoh masyarakat di wilayah itu. Selain itu, reses juga digelar di Palm Resto, Kelurahan Gentong, Kecamatan Gading Rejo, Kota Pasuruan.
Kegiatan ini dilanjutkan di Kelurahan-Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo. Juga agenda reses yang berlokasi di rumah Pak Soleh di Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan. Sedangkan reses terakhir digelar di Aula PCNU Desa Warungdowo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten.Pasuruan.(nor)