Pasuruan, NEODEMOKRASI.COM – A Baung Trail Run kembali hadir dengan rute yang lebih menantang dan hadiah yang lebih menarik. Event tahunan ini akan diselenggarakan pada hari Minggu (8/9) di kawasan Gunung Baung, Desa Kertasari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.
A Baung Trail Run tahun ini menawarkan dua kategori jarak, yaitu 7 km dan 15 km. Peserta akan dibawa menyusuri jalur ekstrem khas Gunung Baung. Peserta akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang menakjubkan, udara segar pegunungan, serta tantangan fisik yang memacu adrenalin.
Total hadiah sebesar Rp10 juta diperebutkan juara 1, 2, dan 3 di setiap kategorinya. Baik putra maupun putri. Sedangkan jumlah peserta diperkirakan 150 orang
Ketua Panitia Nizam Yahya (Oyek) mengungkapkan, A Baung Trail Run bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk memperkenalkan keindahan alam Gunung Baung dan mempromosikan pariwisata di Desa Kertasari. “Kami berharap event ini dapat menarik minat para pecinta trail running dari berbagai daerah untuk ikut serta,” katanya, Rabu (4/9).
A Baung Trail Run merupakan event tahunan yang diselenggarakan oleh Kedai Baung Canyon dan melibatkan masyarakat Desa Kertosari, Purwodadi, Pasuruan. Dengan dukungan penuh dari pemerintah desa dan tokoh pemuda setempat, acara ini menjadi edukasi manajemen kegiatan yang menarik.
Event ini sendiri bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, serta mempromosikan potensi wisata di kawasan Gunung Baung.
Untuk informasi lebih lanjut dan registerasi, silakan hubungi 085960426510, https://baungtrailrun.com/daftar, dan IG : @baungcanyon. Mari bergabung bersama dan rasakan sensasi berlari di alam bebas.(dan)